Jumat, 23 Maret 2012

Jalan Santai yang menyehatkan

Dalam suasana Sabtu pagi yang cerah dengan udara yang sejuk segar menyehatkan, siswa-siswi, guru dan staf SDS Merah Delima melaksanakan jalan santai keliling Kebun Sawit MDLE.
 
Dengan hati riang gembira seluruh siswa melakukan jalan santai dengan penuh semangat, guna mengusir kepenatan belajar selama satu pekan, hari itu merupakan pelepasan kepenatan mereka dengan menikmati udara pagi yang segar sambil melihat-lihat buah sawit yang ranum-ranum dapat menghibur hati mereka.

Dengan sebotol air mineral, sebutir telur rebus menjadi semangat mereka untuk berjalan santai sejauh kurang lebih 5 km, menelusuri lorong-lorong jalan diantara pohon-pohon sawit. Dengan rute SDS Merah Delima – Perumahan Pondok II – Kantor Besar MDLE – Taman Bermain Inplacement Asisten MDLE – SDS Merah Delima.

 Dengan peserta jalan santai sebanyak 250 orang membuat lorong-lorong jalan kebun MDLE yang biasanya sepi, menjadi ramai dan membentuk barisan yang mengular panjang.
 Separuh perjalanan dilalui hingga saatnya sampai di taman bermain Inplacement Asisten MDLE sambil melepas lelah seluruh peserta istirahat sambil menikmati keindahan taman bermain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar